RAYAKAN KELULUSAN DENGAN BERBAGI SESAMA

Apa yang dilakukan siswa kelas XII ini patut diacungi jempol. Di saat kebanyakan siswa merayakan lulusan dengan konvoi sepeda motor, mereka merayakannya dengan menggelar bakti sosial (baksos). Siswa lulusan 2020 ini membantu warga kurang mampu yang terdampak Covid-19.
Sejak adanya wabah virus Covid-19, keluarga besar SMA Negeri 1 Sukodono telah terjun melakukan aksi sosial beberapa kali. Pertama pada Jumat (10/4) lalu dengan membagikan sembako dan masker oleh anggota OSIS. Terbaru mereka terjun langsung mendatangi warga miskin untuk pemberian paket sembako pada Kamis-Jumat (14-15/5). Aksi ini didukung sepenuhnya oleh para pengajar dan kepala sekolah.
Perwakilan Siswa kelas XII Fajar Sujud Raharjo menjelaskan, kegiatan baksos ini sebagai ganti acara wisuda. ”Kita ganti acara wisuda dengan bagi-bagi sembako. Harapannya sedikit meringankan beban mereka yang terdampak. Seperti terkena PHK, dan lansia. Kami prioritaskan keluarga teman-teman kami yang terdampak dan warga sekitar,” terangnya, kemarin (14/5).
Dalam pembagiannya, mereka tetap menerapkan physical distancing. Bantuan dibagikan oleh perwakilan siswa lulusan 2020. Total ada 130 paket sembako yang dibagikan.
Kepala Sekolah Bapak Drs. Sarengat, MM menyampaikan, 100 persen siswa SMA Negeri 1 Sukodono lulus. Kelulusan diumumkan pada Sabtu (2/5) lalu. Beberapa siswa sudah ada yang diterima di perguruan tinggi. Terkait aksi sosial tersebut merupakan inisatif para siswa. Mereka punya iuran yang disiapkan untuk wisuda disimpan di koperasi. Karena pandemi, tabungan mereka dialihkan ke aksi sosial.
”Inisiatif anak-anak sendiri, kemudian bapak ibu guru juga ikut dan mendampingi. Karena sekitar masih banyak yang kurang mampu,” terangnya.
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Berita Lainnya :
- Peletakan Batu Pertama Masjid Al Hikmah Oleh Bu Yuni (Bupati Sragen)
- Sekolah Undang Orang Tua/Wali Sosialisasikan Ujian Sekolah & Informasi Studi Lanjut Perguruan Tinggi
- MARS SMA Negeri 1 Sukodono
- Lewat E-Voting, Bella dan Sofia Sah Pimpin OSIS SMA Negeri 1 Sukodono
- IHT (INTERNAL HOUSE TRAINING) ELEARNING SEBAGAI PERSIAPAN PEMBELAJARAN DARING TAHUN AJARAN 2020/2021
Kembali ke Atas