TERAPKAN DASA DARMA KE-2 ( CINTA ALAM DAN KASIH SAYANG SESAMA MANUSIA) PRAMUKA SMAN1 SUKODONO ADAKAN

Mengenalkan sekaligus menerapkan Dasa Darma ke-2 (Cinta alam dan kasih sayang sesama manusia) pada anggota pramuka kelas X (sepuluh), Dewan Ambalan (DA) mengadakan kegiatan jelajah alam. Kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu-Minggu, 28-29 September 2019. Diikuti sekitar 243 peserta, 30 panitia dan 14 guru pendamping, kegiatan ini menempuh jarak sekitar kurang lebih 10 km.
Berkumpul di SMAN 1 Sukodono pada sekitar pukul 07.00 WIB, rombongan kegiatan jelajah alam ini mulai meninggalkan sekolah sekitar pukul 07.30 WIB menuju lapangan desa Kemuning, kecamatan Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar sebagai titik pemberangkatan jelajah alam. Dengan mengendarai 6 armada, rombongan sampai di lokasi yang dituju sekitar pukul 09.30 WIB. Setelah istirahat sejenak dan melakukan pemanasan, rombongan mulai bergerak jalan kaki menuju titik pemberhentian pertama, yaitu wahana wisata air terjun Parang Ijo.
Menapaki dan menyusuri jalan-jalan diperkampungan daerah dataran tinggi yang asri diselingi dengan pemandangan alam pegunungan yang sejuk, peserta jelajah alam terlihat begitu menikmati kebersamaan antara sesama anggota pramuka. Canda dan tawa selalu mengiringi perjalanan yang jarang mereka lakukan, seolah menghilangkan lelah yang mereka rasakan. Selfie maupun wefie dengan background alam pegunungan yang menyejukkan mata acap kali menjadi kegiatan tambahan dari kegiatan mereka.
Sekitar pukul 12.00 WIB rombongan tiba di pemberhentian pertama ( wahana wisata air terjun Parang Ijo). Sambil istirahat dan melepas lelah, rombongan menikmati indahnya berbagai fasilitas yang tersedia di objek wisata air terjun Parang Ijo. Bermain air sambil berfoto ria menjadi sesuatu yang menjadi hiburan tersendiri yang seolah menghilangkan keringat yang membasahi baju mereka. Selesai sholat dan makan, rombongan melanjutkan perjalanan menuju taman hutan raya ( Tahura).
Tahura merupakan hutan wisata milik perhutani yang berada di kawasan wisata candi Sukuh. Menyusuri jalan setapak yang menanjak, namun sangat rindang membuat peserta begita sering mengeluarkan gadget untuk mengabadikan moment indah tersebut. Diselingi beberapa monyet yang berada dikanan-kiri jalan membawa kesan hutan yang masih alami, hingga tak terasa perjalanan yang melelahkan tersebut sampai di penginapan yaitu home stay (penginapan) yang ada di kawasan candi Sukuh. Dipenginapan inilah seluruh peserta beristirahat untuk melanjutkan perjalanan dihari berikutnya.
Minggu, 29 September 2019 cuaca cerah menyambut. Senam pagi, sarapan sekaligus bersih lingkungan sudah dilakukan. Perlengkapan dan bekal yang dibutuhkanpun siap untuk melanjutkan perjalanan. Sekitar pukul 08.00 WIB perjalanan dilanjutkan. Menyusuri jalan setapak nan asri di kaki gunung Lawu menjadi menu di hari kedua jelajah alam. Menapaki pematang pada ladang petani sayur menambah kesan alami yang memang jarang mereka temui. Tawa, canda, berfoto ria adalah kegiatan yang mengiringi langkah mereka.
Melewati telaga Madirda, rombongan terus berjalan menuju titik pemberhentian akhir yaitu objek wisata air terjun Jumog. Lokasi wisata yang lagi ngetrend ini memang menjadi primadona baru berwisata di kecamatan Ngargoyoso kabupaten Karanganyar. Begitu indahnya objek wisata ini hingga peserta jelalajah alam begitu menikmati seolah enggan pergi. Bermain air di anak sungai dengan bebatuan besar yang indah betul-betul mampu menghilangkan lelah yang mereka rasakan. Tak ketinggalan menu sate ayam dan sate kelinci yang ditawarkan pedagang menambah keengganan mereka meninggalkan tempat ini.
Puas menikmati sajian objek wisata air terjun Jumog, rombongan bergerak menuju armada yang sudah siap mengantarkan mereka kembali ke SMA Negeri 1 Sukodono. Sekitar pukul 11.00 WIB rombongan meninggalkan lokasi menuju SMA N 1 Sukodono. Pukul 13.00 WIB rombongan sampai di SMA Sukodono. Peserta jelajah bergegas kembali ke rumah masing-masing untuk mempersiapkan kegiatan belajar mengajar di hari berikutnya
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Berita Lainnya :
- Peletakan Batu Pertama Masjid Al Hikmah Oleh Bu Yuni (Bupati Sragen)
- Sekolah Undang Orang Tua/Wali Sosialisasikan Ujian Sekolah & Informasi Studi Lanjut Perguruan Tinggi
- MARS SMA Negeri 1 Sukodono
- Lewat E-Voting, Bella dan Sofia Sah Pimpin OSIS SMA Negeri 1 Sukodono
- IHT (INTERNAL HOUSE TRAINING) ELEARNING SEBAGAI PERSIAPAN PEMBELAJARAN DARING TAHUN AJARAN 2020/2021
Kembali ke Atas